Ceritaku Dibumi Perkemahan
By. Ka Birja
Aku dan teman-teman sampai di
bumi perkemahan yang bertempat di Susupu, Kecematan sahu Kabupaten Halmahera
Barat. Hari itu, Rabu 7 Januari 2015, merupakan hari pertama dari serangkaian
acara selama enam hari perkemahan yaitu dari tanggal 12 s/d 18 Januari 2015 ,
Kami memang datang lebih awal dari para peserta itu semua karena untuk
mempersiapkan segala sesuatunya mualai dari Penyediaan air bersih, pembersihan
lokasi perkemahan Membangun tenda dan Pembuatan MCK, untuk persipan Perkemahan Wirakarya 1 yang
dilaksanakan oleh Kwarcab Halmahera Barat.
Berkat kerja sama yang baik dari
kakak-kakak sangga dan panitia akhirnya semua persiapan telah rampung mualai dari air bersih sampi pembuatan MCK
dan pendirian tenda
Satu hari sebelum pembukan kegiatan Perkemahan Wirakarya, para
peserta GUDEP mulai berdatangan memasuki bumi perkemahan yang disambut dengan hujan yang sangat lebat dan angin yang begitu
kencang yang mengakibatkan suluruh tenda yang telah terpasang terbongkar habis dihantam oleh
ganasnya angin dan hujan yang begitu lebat hanya saja dua buah gubuk MCK saja
yang masi bertahan kokoh. Dan pada kejadian itu seluruh Panitia dan para sangga
putra maupun puteri rela kedinginan dibawah deras hujan dan angin yang begitu
kencang untuk mengatasi seluruh kerusakan tenda dan membantu mengungsikan
beberapa GUDEP yang sudah datang dibumi perkemahan ke gedung-gedung sekolah
yang berada di sekitar bumi perkemahan, itu semua kami lakukan agar suksesnya acara
Perkemahana Wirakarya ini. Kini masalah pertama dapat diatasi dan dilewati atas
kerja sama yang baik dari kakak panitia dan Kakak sangga putera maupun putri yang
begitu bersemangat untuk mewujudkan semua kegiatan ini.
Setelah semua masalah dapat
terlewati, para peserta gugus depan mulai banyak berdatangan dan semua
aktifitas muali terlihat dari para peserta Gudep mulai dari persiapan pembuatan
tenda dan latihan persiapan untuk pembukaan kegiatan Perkemahan Wirakarya 1
Cabang Halmahera Barat oleh para kakak-kakak sangga.
Pagi itu pun tiba. Senin, 12
Januari 2015 semua bersiap diri dan mental untuk persiapan pembukan Perkemahan
Wirakarya dan Pengibaran Bendara Merah Putih dan Bendera Kegiatan, acara
perkemahan Wirakarya 1 yang bertempat di Desa susupu kecematan Sahu selama enam
hari mulai dari tanggal 12 s/d 18 Januari 2015 yang dihadiri oleh para undangan mulai dari Kepala
Kantor Dinas SKPD dan Muspika, selanjutnya acara ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati
Halmahera Barat Bapak. Hi. Husen Abd Fatah sekaligus pemukulan Gong sebagai
tanda Pembukaan Acara Perkemahan ini. Akhirnya selesai juga seluruh rangkain
acara pembukaan Perkemahan Wirakarya 1 Kwarcab Halmahera Barat
Bersambung ..........
0 komentar:
Posting Komentar